Resep Membuat Churros Taburan Gula Yang Sederhana
![]() |
BERITA HARIAN - Nggak harus beli jajanan yang di luar jika nyatanya bisa saja yang dibuat sendiri dan resepnya gampang banget. Seperti misalnya churros. Mirip seperti roti goreng namun yang ini nggak ribet. But yuk, ini dia cara untuk membuatnya.
Bahan-bahan:
150 gr tepung terigu
200 ml susu putih cair
1 butir telur
2 sdm margarin
1/4 sdt kayu manis bubuk
1/2 sdt vanila essence
sejumput garam
1 sdm gula pasir
gula putih bubuk secukupnya
Baca juga : Resep Untuk Membuat Bubur Ketan Hitam Kacang Merah Yang Mantap
Cara membuat:
Campurkan susu cair, margarin, gula pasir dan garam di dalam sebuah panci, hangatkan dan aduk hingga tercampur rata. Masukkan vanilla essence setelah mematikan api.
Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk-aduk. Dinginkan adonan.
Masukkan telur ke dalam adonan terigu. Aduk rata dan masukkan ke dalam piping bag dan potong ujung plastik. Panaskan minyak dan semprotkan adonan churros ke dalam minyak yang sudah dipanaskan.
Goreng dengan minyak sedang dan masak hingga kecokelatan dan mengapung.
Churros siap diangkat dan ditaburi gula bubuk. Siap deh dinikmati.
0 komentar:
Posting Komentar