Kamis, 01 Juni 2017

,

Diler Mobil Yang Di Dubai Jual LaFerrari Aperta Yang Seharga Rp97 Miliar

Diler Mobil Yang Di Dubai Jual LaFerrari Aperta Yang Seharga Rp97 Miliar



BERITA HARIAN - Ferrari LaFerrari Aperta melakukan debut internasional pada 2016 di Paris. Tak lama setelah itu, Ferrari mulai memproduksinya dan menyebar ke beberapa diler termasuk ke GTR Motors yang belokasi di Dubai, Uni Emirat Arab. Rencananya, diler GTR Motors akan menjualnya dengan harga yang cukup tinggi yaitu USD7,3 juta atau sekira Rp97 miliar. 

Harga yang ditawarkan berbanding jauh dengan Ferrari LaFerrari Aperta yang dipasarkan di Eropa. Di sana Ferrari menjualannya dengan harga USD2 juta atau sekira Rp26 miliar. Ferrari mengakui bila hypercar terbarunya itu akan dibanderol dengan harga bervariasi tergantung negara yang didatanginya. 

Walaupun sudah menentukan harga jual, lucunya diler GTR Motors belum  memperlihatkan wujud asli bahkan foto dari LaFerrari Aperta. Pihaknya hanya mengatakan bahwa mobil tersebut akan memiliki bodi yang sudah dicat warna merah, interiornya hitam, dan atapnya dari bahan serat karbon. Selain itu, spidometer mobil masih di angka nol. Demikian seperti dilansir dari Carscoops.

Mobil yang bersaing dengan Porsche 918 Spyder dan McLaren P1 ini dilengkapi mesin hybrid, yakni perpaduan penggerak konvensional berbahan bakar bensin 6.626 cc, V12, serta motor listrik 120 kW. Semburan tenaga dari dua sumber penggerak itu mencapai 963 cv. Tenaga dikirim ke roda dengan sistem transmisi DCT tujuh percepatan. Mobil ini mampu berlari dari 0-100 kilometer/jam di bawah 3 detik. 

Ferrari LaFerrari Aperta pernah di bawa ke Indonesia oleh Ferrari Jakarta. Kedatangannya untuk meramaikan perayaan 70 tahun Ferrari di Indonesia.

0 komentar:

Posting Komentar

Top Ad 728x90